Wednesday, December 5, 2012

Overclock Computer



Overclocking atau sering disingkat OC adalah tindakan memaksa PC untuk bekerja diatas kinerja yang sudah ditentukan oleh produsen. pada dasarnya OC tidak dipengaruhi oleh jenis chipset yang kalian gunakan. Tidak semua processor yang sama bisa diOC dengan frekuensi yang sama pula. Sebelum Overclock dilakukan setting dahulu di bios auto semuanya, kemudian masuk Dekstop , setelah itu jalankan program CPU-Z untuk mengetahui normal AUTOnya berapa multiplernya.

Tampilan CPU-Z yang dijalankan pada sebuah Komputer :



Ada 2 cara untuk overclock processor diantaranya dengan menaikan
Clock Ratio, biasanya tulisannya di awalali dengan huruf x , cth : x7, x16 , x18.5 , dll
Bus speed, biasanya di awali angka contoh : 200 , 225 , dll

Setelah masuk BIOS cari menu untuk merubah frequency processsor dan memory, multipillier processor dan timing memory, voltage processor dan memory, atau kalimat menunya yang mengandung frequency - voltage - multiplier - timing. Bila masih tersembunyi cari tab mengandung kata sekitar System Clock untuk pengaturan overclcok setiap BIOS motherboard berbeda.



Cara Overclock processor pada bios yaitu mengubah Frekuensi processor kalian sedikit demi sedikit, setiap 10MHz ato 5MHz cukup, lebih bagus kalau 2-3Mhz, lalu save and exit.
Ubah atau naikkan frekuensi prosessor atau FSB Processor 5Mhz/ 10 Mhz dari nilai default lalu save and exit, masuk ke windows dan cek dengan CPUZ. Pada tab CPU kolom Processor dibaris Specification terlihat merk dan model prosessor serta kecepatan defaultnya dibelakang tanda @, sedang dikolom Clocks(Core#0) dibaris Core Speed adalah kecepatan prosessor sesudah di overclock Coba bandingkan kenaikkannya berapa Mhz, itulah hasil overclocknya. Selanjutnya coba naikkan multipiller 1 langkah lalu save and exit, masuk ke windows dan cek dengan CPUZ. Pada tab CPU dikolom Clocks(Core#0) dibaris Core Speed akan bertambah lagi nilainya karena kenaikkan multipillier, juga pada baris Multipillier bertambah 1X dari yang defaultnya.

Dampak yang bisa ditimbulkan dari Overclock adalah semakin besar bus speed dan clock ratio , apabila tidak bisa masuk operation system di wajibkan menaikan volt core processor akibatnya jika menaikan volt core procesor terlalu tinggi sama dengan processor dan motherboard akan berumur pendek dan cepat panas
 

No comments:

Post a Comment